Minggu, 27 Mei 2012

Euro 1980: Jerman Juara, Allofs Top Skorer, Matthaeus Debut

akarta - Untuk kedua kalinya Jerman menjuarai Piala Eropa, untuk ketiga kalinya berturut-turut pemain mereka menjadi top skorer turnamen. Lothar Matthaeus memulai kiprah internasionalnya di tanah Italia.

Demikian beberapa cerita yang terjadi di putaran final Piala Eropa 1980. Beberapa lainnya bisa disimak di bawah ini:

> Ini adalah edisi keenam Piala Eropa, atau edisi pertama yang menggunakan fase babak grup. Sebelumnya, putaran final di sebuah negara hanya untuk pertandingan semifinal dan final.

> Ini adalah satu-satunya Piala Eropa yang tidak memakai pertandingan knock-out di semifinal. Dari dua grup, tim teratas masing-masing grup langsung berduel di final.

> Italia menjadi negara pertama yang dua kali menjadi tuan rumah putaran final Piala Eropa. Yang pertama mereka menghajatnya di edisi ketiga di tahun 1968.

> Di era putaran final turnamen berformat babak grup, Italia adalah yang pertama kalinya lolos dalam statusnya sebagai tuan rumah. Italia finis di peringkat keempat. Dari tujuh putaran final Euro sejak 1980, hanya satu tim tuan rumah yang juara, yakni Prancis di tahun 1984.

> Di pertandingan perebutan tempat ketiga, Cekoslowakia menang adu penalti atas Italia dengan skor 9-8. Algojo Italia yang gagal adalah Fulvio Collovati. Dari tiga playoff tempat ketiga terakhir dalam sejarah Piala Eropa, setelah 17 tendangan penalti menghasilkan gol, hanya Collovati yang gagal.

> Klaus Allofs mencetak tiga gol di turnamen ini untuk Jerman (Barat), semuanya dibuat saat timnya mengalahkan Belanda 3-2 pada 14 Juni. Ia mengikuti jejak dua kompatriotnya, Gerd Mueller (1972) dan Dieter Mueller (1976) yang menjadi top skorer turnamen.

> Karl-Heinz Rummenigge memenangi penghargaan Ballon d'Or atas aksinya membawa Jerman mengalahkan Belgia 2-1 di partai final. Rekan setimnya, Bern Schuster, finish sebagai runner-up.

> Menundukkan Belgia di final, Jerman Barat menjadi tim pertama yang mejuarai Piala Eropa sebanyak dua kali. Setelah reunifikasi, Jerman juara lagi di tahun 1996.

> Dalam usia 19 tahun, Lothar Matthaeus melakoni debut internasionalnya saat Jerman menang 3-2 atas Belanda. Ia membuat pelanggaran yang membuat Belanda mendapatkan penalti di menit 79, yang sukses dieksekusi Johnny Rep. Gol Willy van de Kerkhof di menit 85 membuat Belanda nyaris membuat comeback yang hebat. Jerman mencetak ketiga golnya melalui Klaus Allofs di menit 20, 60, dan 65. Matthaeus hingga kini adalah pemain yang paling sering membela timnas Jerman, sebanyak 150 kali.

> Piala Eropa 1980 adalah putaran final turnamen besar pertama yang diikuti Yunani. Namun mereka tidak lolos Euro lagi sampai 2004, dan langsung juara.

0 komentar:

Posting Komentar